Jakarta, DetikNewstv.com-Kepolisian Sektor Pulogadung melakukan kegiatan sholat jumat memakmurkan masjid, dalam Program Mantap dan Taktis, Program Kerja Kapolres Metro Jakarta Timur 2024 Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly, SIK, MH, MSI, pada Jumat (24-04-2024).
Sholat jumat berjamaah tersebut dilakukan di Masjid Assalam Jl. Pemuda I RT 003/002 Kel. Rawamangun Kec. Pulogadung Jakarta Timur. Yang menjadi imam, Ustad Sukarna, Khotbah, Ustad Sukarna dengan tema “Ibadah Haji dan Qurban”.
Kapolsek Pulogadung Kompol Sutrisno, SH, MH, diwakili oleh Bhabinkamtibmas Kel. Rawamangun Aiptu Sugianto, SH, menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan implementasi program kerja Kapolres metro Jakarta timur yaitu program Mantap dan program Taktis.
Selain dalam rangka memakmurkan Masjid, kegiatan tersebut juga untuk menjalin silaturahmi dengan tokoh agama agar para tokoh agama, serta untuk memberikan himbauan kamtibmas kepada jamaah maupun warga masyarakat tentang gangguan Kamtibmas dan Pelayanan Kepolisian kepada masyarakat.
Kepada jamaah diimbau agar turut serta menjaga Kamtibmas ditempat tempat ibadah maupun tempat tinggalnya.
Hidup rukun dan selalu toleransi beragama agar solid berkerja sama dan sama sama bekerja dengan warganya untuk menciptakan lingkungan yang aman, sejuk dan kondusif.
Apabila ada guantibmas agar menghubungi Bhabinkamtibmas dan atau Polsek Pulogadung
( Anto )