Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Jelang Berbuka Puasa, Polsek Cipayung Bagikan Takjil Kepada Petugas Gali Makam

Maret 23, 2024 | Maret 23, 2024 WIB Last Updated 2024-03-22T22:15:53Z
Jakarta,DetikNewstv.com-Dalam meningkatkan pahala di bulan suci ramadhan, Polsek Cipayung rutin membagikan takjil kepada warga masyarakat jelang berbuka puasa.

Kali ini Kapolsubsektor Gempol Iptu Ruslanto berikut Kasium Ipda Aan Amenah, Ka SPKT Ipda Yenny dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Bambu Apus Aiptu Sahyudi membagikan makanan dan minuman  untuk berbuka puasa kepada petugas penggali makam Kelurahan Bambu Apus Jakarta Timur.

" Sekitar 20 paket makanan dan minuman dibagikan kepada petugas gali kubur untuk berbuka puasa. " Ungkap PLH Kapolsek Cipayung saat dikonfirmasi.

Pihaknya juga mengungkapkan bahwa Kegiatan ini dalam rangka Polri berbagi di Bulan Suci Ramadhan 1445 H dan bentuk kepedulian Polri kepada warga masyarakat yang membutuhkan.

Penulis: Anto
×
Berita Terbaru Update