Jakarta,DetikNewstv.com-Polsek Ciracas menyelenggarakan acara Ngopi Kamtibmas di Komplek PTB.2, Jalan Anggrek, RT.01/05, Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, pada Sabtu (14-09-2024) malam.
Acara ini adalah bagian dari upaya berkelanjutan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, serta untuk mengumpulkan informasi langsung dari warga mengenai kondisi keamanan di lingkungan mereka.
Acara ini dipimpin oleh Waka Polsek Ciracas, AKP AE. Sinaga, SH, yang hadir bersama anggota Bhabinkamtibmas Kelapa Dua Wetan, Bripka Darna, dan dihadiri oleh sekitar 30 peserta, termasuk Ketua RW.05 Endang, Ketua FKDM Kecamatan, Sadikin, serta para Ketua RT dan warga RW.05 Kelapa Dua Wetan.
Dalam sambutannya, AKP Sinaga mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan berkumpul dan menyampaikan beberapa poin penting:
Pentingnya kerja sama dalam mencegah tawuran dan gangguan keamanan lainnya. Tawuran hanya membawa kerugian dan tidak ada istilah “korban” dalam kejadian tersebut.
Pengawasan dan pelaporan oleh warga sangat diperlukan. Jika ada tawuran atau potensi tawuran, diharapkan segera dilaporkan ke Polsek atau Bhabinkamtibmas.
Menjaga ketertiban, terutama dengan mencegah anak-anak nongkrong di tempat-tempat rawan.
Sementara itu, Ketua RT.01, Abdurahman dalam diskusi dan pertemuan itu, meminta bantuan untuk mengatasi kemacetan di pertigaan yang sering terjadi pada jam-jam sibuk.
Ketua RT.05, mengusulkan peningkatan frekuensi patroli, terutama pada jam-jam rawan.
Ketua RW.05 Endang, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Waka Polsek dan jajaran dalam acara ini, serta menyatakan dukungan warga terhadap upaya keamanan yang dilakukan.
Acara Ngopi Kamtibmas ditutup pada pukul 22.15 WIB dengan situasi yang kondusif dan suasana yang hangat. Acara ini menunjukkan komitmen Polsek Ciracas untuk terus menjaga hubungan baik dengan masyarakat dan memastikan keamanan bersama.
(Anto)