Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Kapolsek Duren Sawit Buka Puasa Bersama Dengan Danramil-08 Duren Sawit Perkuat Sinergitas

April 03, 2024 | April 03, 2024 WIB Last Updated 2024-04-03T05:12:23Z
Jakarta, DetikNewstv.com-Semangat kebersamaan di Bulan Ramadhan Bulan yang penuh kesabaran dan keberkahan, Kapolsek Duren Sawit bersama Danramil mengadakan acara buka puasa bersama dengan personilnya.

Ini dilaksanakan dalam rangka memupuk tali Silaturrahmi serta semangat kebersamaan Polri dan TNI  khususnya Polsek Duren Sawit dengan Koramil-08 Duren Sawit yang digelar di Aula Polsek Duren Sawit, Jakarta Timur. Selasa (02/03/2024) sore.

Dalam acara buka puasa bersama juga di ikuti oleh para anggota Polsek Duren Sawit  dan juga para anggota koramil. Acara buka puasa bersama berlangsung sangat hangat, para anggota Polsek dan anggota Koramil berbaur duduk bersama satu meja.

Kapolsek Duren Sawit AKP Sutikno dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa terimakasihnya atas dukungan  TNI selama ini dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayahnya.

Kapolsek juga berharap melalui kegiatan buka puasa bersama dengan Koramil Duren Sawit-08, semakin mempererat tali silaturahmi antar TNI-Polri dalam mendukung pembangunan di wilayah tersebut.

" Kita mengadakan kegiatan buka puasa bersama upaya meningkatkan sinergitas dan silaturahmi antara TNI – Polri jajaran Polsek Duren Sawit bersama Koramil 08 Suren Sawit ,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama Danramil-08 Duren Sawit Kapten Inf. Hadi Sasmungi mengatakan bahwa buka puasa bersama menyambut bulan Suci Ramadhan 1445 H.

" Dengan meningkatkan rasa kebersamaan dan kekompakan serta sinergitas antara TNI – Polri, khususnya wilayah Duren Sawit” ujarnya.

Danramil menyambut baik atas dilaksanakannya kegiatan buka puasa bersama.

“Kegiatan buka bersama ini guna msemakin mempererat tali silaturahmi dengan Polri, khususnya Polsek Duren Sawit,” pungkasnya.


Penulis : Anto
×
Berita Terbaru Update