Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Kapolres Indramayu Berikan Bantuan Sosial dan Himbauan Kamtibmas di Pondok Pesantren I'anatul Mubtadiin

November 08, 2023 | November 08, 2023 WIB Last Updated 2023-11-08T13:25:37Z
Indramayu, detiknewstv.com - Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H., beserta para Pejabat Utama Polres Indramayu, melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren I'anatul Mubtadiin di Desa Dukuh, Kecamatan dan Kabupaten Indramayu. Rabu (8/11/2023)

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka silaturahmi Kamtibmas dan pemberian bantuan sosial kepada pengurus dan para santri Pondok Pesantren tersebut.

Bantuan sosial yang disalurkan ini merupakan bagian dari Cooling System Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024 di wilayah hukum Polres Indramayu. 

Selain memberikan bantuan, Kapolres juga menyampaikan himbauan kamtibmas kepada para pengurus dan santri Pondok Pesantren I'anatul Mubtadiin terkait pentingnya menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pemilu tahun 2024.

Kegiatan berlangsung dengan dialog interaktif antara Kapolres dan PJU Polres Indramayu dengan para santri dan santriwati Pondok Pesantren I'anatul Mubtadiin. 


Pada akhir kunjungan, Kapolres Indramayu secara simbolis memberikan paket sembako sebanyak 50 paket kepada santri dan santriwati Pondok Pesantren I'anatul Mubtadiin.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim berharap bahwa melalui kunjungan ini, akan terjalin kerjasama yang baik antara pihak kepolisian dan Pondok Pesantren I'anatul Mubtadiin serta masyarakat sekitar. 

“Hal ini diharapkan dapat membantu menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Indramayu menjelang Pemilu tahun 2024,” sinkat IPDA Tasim.


Penulis : Toy
×
Berita Terbaru Update